Training Need Analysis

- Date
10-11 Februari 2025
- Time
09:00-
15:00
- Location
Hotel Jakarta
Description
Training Need Assessment (TNA) atau analisa kebutuhan pelatihan adalah suatu langkah yang dilakukan sebelum pelatihan dilaksanakan dan merupakan bagian terpadu dalam merancang pelatihan untuk memperoleh gambaran komprehensif tentang materi, alokasi waktu dan strategi pembelajaran yang sebaiknya diterapkan dalam penyelenggaraan pelatihan agar pelatihan bermanfaat bagi peserta pelatihan. Dari Training Needs Analisis ini akan diketahui pelatihan apa saja yang relevan bagi suatu organisasi pada saat ini dan juga di masa yang akan datang. Organisasi tidak dapat menentukan pelatihan begitu saja tanpa menganalisis dahulu kebutuhan dan tujuan apa yang ingin dicapai. Penilaian kebutuhan pelatihan merupakan road map untuk mencapai tujuan organsasi.
Kebutuhan pelatihan dapat diketahui karena terjadinya ketimpangan (gap) antara kondisi (pengetahuan, keahlian dan perilaku) yang aktual dengan standard yang ditetapkan organisasi. Artinya ada kesenjangan yang dapat diukur antara hasil yang ada sekarang dan hasil yang diinginkan atau dipersyaratkan.
</b
Training Needs analysis memegang peran penting dalam setiap program pelatihan, sebab dari analisis ini akan diketahui pelatihan apa saja yang tepat bagi suatu organisasi pada saat ini dan juga dimasa yang akan datang, yang berarti dalam tahap analisis kebutuhan pelatihan ini dapat diidentifikasi jenis pelatihan apa saja yang dibutuhkan oleh karyawan dalam megemban kewajibannya.
Program Training Needs Analysis ini dikemas secara detail dan para Tim training mampu memetakan rencana training dengan tepat.
Tujuan
Topik
Day 1Diskusi awal terkait kebutuhan pelatihan. Klausul Pelatihan dalam ISO 9001 : Quality Management System (QMS). Penjabaran Pelatihan dalam ISO 9001 : QMS. Konsep PDCA dalam Pelatihan Apa yang perlu dilakukan sebelum memutuskan ikut pelatihan Jenis-jenis pelatihan Praktek dan latihan membuat TNA berdasarkan Organisasi/Struktur Organisasi Presentasi dan Diskusi hasil TNA based on Organisasi/Struktur Organisasi
Day 2 Review pelatihan hari ke-1 tentang Training Need Analysis. Berbagai metode dan Tehnik dalam pelatihan Praktek dan latihan membuat TNA berdasarkan Evaluasi Kinerja / KPI Presentasi dan Diskusi hasil TNA based on Evaluasi Kinerja / KPI Praktek dan Latihan membuat TNA berdasarkan Uraian Pekerjaan Presentasi dan Diskusi hasil TNA berdasarkan Uraian Pekerjaan. Evaluasi keefektifan program pelatihan Praktek membuat rencana pelatihan tahunan Perusahaan (yearly matrix training)
Target Peserta
Staff, Supervisor dan Manager HRD serta professional di Department lain yang ingin mendalami pembuatan Training Need Analysis (TNA) untuk pengembangan SDM Perusahaan.
Fasilitas dan Kelengkapan Training
1. E-Certificate 2.Softcopy Handout Materi